Diet GEN, Apa Itu?

DIET ANDA TIDAK PERNAH BERHASIL? APAKAH JAWABANNYA ADA DI GEN ANDA?

Anda pasti pernah memperhatikan adanya orang yang sering makan banyak namun tidak mudah gemuk, ada juga yang sebaliknya. Atau ada orang yang sering mengonsumsi suatu bahan makanan kemudian tidak mengalami efek samping akibat makan makanan tersebut, tapi ada juga yang baru makan sedikit saja langsung merasakan efek sampingnya. Mengapa hal itu terjadi?

Setiap manusia berbeda-beda, tidak hanya sifat dan bentuk fisiknya, namun juga gen dan bahkan metabolisme yang terjadi. Oleh karena itu, masing-masing orang memiliki sensitivitas serta daya pencernaan yang berbeda-beda karena secara genetika tidak ada dua invidu yang identik di dunia ini. Di Klinik, kami memberikan pelayanan pemeriksaan diet genetika serta konselingnya secara tuntas yang akan memandu keberhasilan program diet Anda dengan lebih spesifik dan terarah,

Makan dan hiduplah dengan lebih sehat dan efektif. Ketahui apa yang DNA anda katakan, antara lain tentang:

  1. Kesehatan Anda secara umum
  2. Metabolisme nutrisi
  3. Manajemen berat badan, bagaimana pola diet dan langkah tepat memanajemen diet Anda
  4. Intoleransi terhadap makanan, perlukan diet gluten dan adakah pantangan lain (bolehkah minum kopi setiap hari, makanan bertepung, makanan manis terlalu sering)?
  5. Aktifitas fisik/Exercise yang sesuai untuk anda
  6. Kebiasaan/Pola tidur dan perilaku makan yang sesuai untuk anda
  7. Risiko kesehatan yang mungkin anda hadapi dan bagaimana mencegahnya agar tidak terjadi melalui makanan, aktivitas, dan suplementasi yang tepat
  8. Bagaimana cara untuk meningkatkan sistem imunitas Anda?

Diet Gen akan membantu anda untuk hidup lebih sehat dengan efektif dengan mengetahui sifat-sifat yang dibawa oleh gen anda, karena setiap orang berbeda dan spesial.

Manfaat yang akan anda terima dengan melakukan konsultasi DIET GEN adalah “Mendapatkan rekomendasi kesehatan yang personalized berdasarkan profil genetik anda, sehingga Anda tidak ragu lagi dalam memilih makanan, suplemen, pola aktivitas, dan lifestyle yang paling tepat untuk Anda”.

Tes yang dilakukan sangat mudah dan tidak invasif. Tes genetik komprehensif meneliti 70 marker gen yang dikembangkan oleh para ilmuwan nutritional genomics dari Kanada, Amerika Serikat, New Zealand, dan Inggris dan telah didukung oleh penelitian yang reliabel. Sampel yang diambil hanya “ludah”. Saat ini tes telah digunakan oleh lebih dari 2.500 klinik dan Rumah Sakit di seluruh dunia dan hasil tesnya dapat dipergunakan seumur hidup.

Protokol pemeriksaan menerapkan standar new normal dan hasil pemeriksaan akan dijelaskan kepada klien dalam bentuk pengiriman hard copy dan soft copy hasil interpretasi dan diberi penjelasan dari dokter yang telah memiliki sertifikasi melalui telehealth/teleconference.

Hubungi Dokter Praktisi Diet GEN di Indonesia sekarang:

Dr. Putri Adimukti, M.Kes, M.Farm, Sp.GK
Praktisi Nutrigenomik Bersertifikat
Certified Nutrigenomix Interpreter (Kalbegen & Toronto University) Konsultasi Online dengan dr. Putri Adimukti melalui Aplikasi KLIK DISINI